Oleh: Admin AN
FISIP, ADMINISTRASI NEGARA – dalam rangka penguatan perencanaan rencana strategi (RENSTRA) Program Studi Ilmu Administrasi Negara FISIP UNS, maka telah dilaksanakannya workshop dengan tema “manajemen rencana strategi program studi” pada tanggal (15/11/22). Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid di Ruang Seminar FISIP UNS dan secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting. Kegiatan ini mengundang pembicara yaitu Dr. H. Didin Muhafidin, S. IP., MSi selaku dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Padjajaran Bandung. Pelaksanaan kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC, kemudian sambutan yang dilakukan oleh Kepala Program Studi Ilmu Administrasi Negara FISIP UNS, ibu Dr. Asal Wahyuni Erlin Mulyadi, S.Sos., dan dilanjutkan dengan sambutan oleh ketua pelaksana kegiatan, bapak Dr. S. Agus Santoso, M.AP. Sesi selanjutnya yaitu pemaparan materi oleh narasumber kurang lebih 90 menit pemaparan dan diikuti dengan sesi diskusi antara narasumber dengan peserta workshop.
Beberapa poin penting yang disampaikan oleh narasumber terkait dengan manajemen perencanaan rencana strategi yaitu diantaranya bahwa rencana strategi merupakan sebuah perencanaan masa depan guna membawa prodi mencapai tujuan akhir yang tertuang dalam visi dan misi program studi. Renstra harus bersifat fleksibel dan dinamis sehingga dapat berubah untuk menyesuaikan keadaan yang terjadi. Renstra yang baik harus memiliki VISI, MISI, dan tujuan sasaran yang jelas berdasarkan hasil identifikasi potensi dan permasalahan yang dihadapi oleh program studi.